Karya Pemenang Lomba Fotografi Nasional
Kategori : Ponsel
Gambar Karya Pemenang Pada Halaman Ini sudah hasil resize dari file aslinya agar kecepatan Loading page tetap stabil, untuk melihat Hasil karya 30 besar yang asli klik link dibawah
JUARA 1
1. Judul Foto: LFN_Pasir Berbisik Bromo
– Obyek utama sangat bagus, dengan latar belakang yang masih tajam melengkapi keindahan
dan cerita dari foto tersebut
– Perfect
– All PERFECT!
Catatan
1. Edited with Adobe Photoshop CS6
2. Taken with Huawei CLT-L29 300dpi; f/1.8; Exposure 1/922 sec; ISO 50; 4.52MB
JUARA 2
2. Judul Foto: LFN_Senyum kuat dan bangkit anak anak Palu di pengungsian
– Buang bagian anak laki-laki sebelah kiri maka akan semakin bagus komposisinya
– Perfect !
– Cerita, angle, ide, elemen-elemen penguat tema cerita, momen, dan lightingnya bagus
banget. Good Job!
Catatan
1. Edited in Snapseed
2. Taken with Apple iPhone 6 f/2.2
JUARA 3
3. Judul Foto : LFN_Situasi terdamparnya kapal sabuk
– Komposisi yang menarik
– Komposisi yang unik dari kondisi terdamparnya kapal sabuk
– Cerita, angle, ide, elemen-elemen penguat tema cerita, momen, dan lightingnya bagus
banget. Good Job!
Catatan
1. Edited in Snapseed
2. Taken with Apple iPhone 6 f/2.2
Juara Harapan 1
4. Judul Foto: LFN_Milenial Perspektif
– Komposisi yang menarik, warna juga bagus
– Momen kebersamaan sudah dapat, secara visual pun baik. Seluruh mata menuju HP sebagai
POI. Namun aspek ketajaman foto masih kurang
– Idenya cemerlang. Permainan garis perspektif background dan tema humanis. Menjabarkan
makna perspektif dengan bagus antara eksterior display dengan tema. Coba crop factornya
3:2, agar elemen2 yg gak perlu spt tiang putih hilang.
Catatan
1. Taken with Samsung SM-A510F
2. f/1.9; Exposure time 1/118 sec; ISO 40; focal length 4 mm; Max aperture 1.85; Brightness 4.78; White balance auto; 96 dpi; 4.12MB
Juara Harapan 2
5. Judul Foto: LFN_Menikmati Matahari Terbit
– Obyek yang menarik, komposisi yang bagus, pemandangan langit yang indah
– Foto kurang tajam
– Objek dan subjek yang bagus. Angle bagus. Coba bikin levitasi atau gaya yang lebih bagus.
Catatan
1. Edited in Adobe Photoshop Express
2. Taken with Nokia 6; f/2; 72 dpi; ISO 50; White balance auto; 1.86MB
Juara Harapan 3
6. Judul Foto: LFN_Ranu Kumbolo, Si Cantik Yang Disakralkan
– Obyek utama berhasil terframe dengan cantik
– Momen 2 orang dalam bentuk siluet, terframing oleh pintu tenda
– Idenya jenius. Lighting bagus. Teknik bisa lebih bagus lagi.
Catatan
1. Taken with Apple iPhone 7
2. f/1.8; Exposure 1/580 sec; ISO 20; 1.25 MB
Peringkat 7
7. Judul Foto: LFN_Perfect Blue
– Komposisi obyek dan warna yang menawan
– Tidak menggambarkan momen apa-apa
– Lighting, momen langit yang cerah bersih, teknik, & temanya bagus sekali. Coba bawah dicrop 3:4 saja, sampai hilang pohon-pohonnya. jung abu2 pas di ROT, efek Perfect bluenya akan lebih dapet, lebih simplicity & kontemplatif. Sayang, padahal bisa tinggi lagi
nilainya.
Catatan
1. Taken with OPPO A1601
2. f/2.2; Exposure time 1/850 sec; ISO 50; Focal length 4 mm; 4.15 MB
Peringkat 8
8. Judul Foto: LFN_Keindahan Alam Danau Tujuh
– Obyek yang menarik, teknik yang bagus
– Angle pengambilan kurang luas
– Pemilihan foreground yang bagus. Mencerminkan keindahan tersembunyi. Tajam depan
belakang. Eksposure bisa turun 1 stop, & semi HDR.
Catatan
1. Taken with Xiaomi Redmi Note 4
2. f/2; Exposure 1/162 sec; ISO 100; 96 dpi; 6.58MB
Peringkat 9
9. Judul Foto: LFN_Kembali Bersama Kehangatan
– Dari komposisi kurang menarik, namun dari sisi cerita foto tersebut sudah bisa bercerita
– Momen sempurna, namun bagian kaki terpotong
– Terasa kehangatan keluarganya. Crop kakinya sekalian, atau full badan sekalian.
Catatan
1. Data Exif tidak terdeteksi
2. 96KB
Peringkat 10
10. Judul Foto: LFN_Caraku Menikmati Senja
– Asik, warna langit senja yang indah
– Momen sangat tepat, namun komposisi terlalu “dead center”
– Lighting bagus. Gelombang airnya menarik, ada pantulan senja juga. Coba eksplorasi ide
yang lebih bagus untuk menampilkan cara menikmati senja.
Catatan
1. Edited with PicsArt Photo Studio
2. Data exif kamera tidak terdeteksi; 96dpi; 259KB
Peringkat 11
11. Judul Foto: LFN_Eksotika Bromo
– Porsi langit terlalu banyak, dengan di buang sebagian langit akan membuat obyek utama semakin besar dan bagus
– Pengambilan foto lansekap dari spot yang antimainstream
– Momen & cerita bagus. POI orang dan kuda bagus. Tolong background yang bagus jangan dipotong. Ambil salah satu background saja, gunungnya atau tebing-tebing. Kalau perlu bergeser biar dapet anglenya.
Catatan
1. Edited in Snapseed
2. Taken with Huawei VKY-L29; f/1.8; Exposure time 1/1400 sec. ;ISO 50 ; 300dpi; 5.68MB
Peringkat 12
12. Judul Foto: LFN_Morning Sky At Bromo
– Pemandangan yang bagus
– Fotonya bagus, namun terlalu umum dan kurang menggambarkan momen tertentu
– Momen yang bagus & cerah sekali. Lighting bagus. Coba lebih ke kanan dikit.
Catatan
1. Edited with Snapseed 2.19
2. Taken with Apple iPhone 6 72 dpi; f/2.2; Exposure 1/682 sec; ISO 32; 1.94MB
Peringkat 13
13. Judul Foto: LFN_Ngusabha Dalem Sebuah Penghormatan untuk Leluhur
– Kental dengan nuansa adat dan keagamaan, namun fokusnya terlalu luas karena, fotografer
tidak menentukan POI dari foto tersebut
– Aspek ketajaman kurang
– Momen bagus sekali. Sangat local wisdom.
Catatan
1. Edited with Adobe Photoshop CC
2. Taken with OPPO F7 72 dpi; f/1.8; Exposure 1/245 sec; ISO 41; 4.53MB
Peringkat 14
14. Judul Foto: LFN_Bentuk Kerja Sama Yang Baik
– Foto HDR yang cantik, foto kepala yang terpotong pas di depan kamera mengurangi
kendahan komposisi
– Momen sudah baik, terdapat momen kebersamaan dalam mencapai tujuan. Namun angle pengambilan gambar kurang luas
– Coba explore angle lagi dan hindari ada foreground kurang pas (misal kepala orang).
Catatan
1. Edited in Adobe Photoshop Express for Android
2. Taken with Nokia 6; ISO 50; f/2; focal length 35 mm; 72 dpi; White balance auto; 4.96MB
Peringkat 15
15. Judul Foto: LFN_Karam
– Langit senja yang bagus, warna yang bagus
– Momen sudah baik, tapi secara teknis masih kurang. Garis horizontal miring
– Lightingnya bagus sekali. Pemahaman siluet yang bagus. Kalo bisa bergeser ke kiri dikit,
lebih bagus.
Catatan
1. Edited with snapseed 2.0
2. Taken with OPPO A3S; f/2.2; Exposure 1/50 sec; ISO 487; 96 dpi; 726KB
Peringkat 16
16. Judul Foto: LFN_Produk Lokal Solo
– Merakyat.. lukisan dan obyek gerobak sangat matching
– Sangat menggambarkan kota solo dengan ilustrasi gambar Jokowi dan Srabi nya.
– Pemilihan HDR bagus. Seakan-akan gerobak menyatu dengan background, apalagi ada pantulan dari grafiti seberang. Gerobak seperti bagian dari grafiti, dengan local wisdom srabi.
Catatan
1. Edited with snapseed 2.0
2. Taken with Samsung-G935F; f/1.7; Exposure 1/540 Sec; ISO 40; Brightess 65; 6.99MB
Peringkat 17
17. Judul Foto: LFN_Air Terjun Grenjengan Kembar
– Ray of Lightnya mempercantik foto
– Ray of Light nya sangat menarik, namun kurang menggambarkan momen apa yang sedang terjadi
– ROL-nya bagus. Coba dibikin low speed. Kalo gak bisa, bisa bergeser dikit agar lebih fokus
pada ROL-nya.
Catatan
1. Edited with Adobe Photoshop CC
2. Taken with Xiaomi Mi5C; ISO 52; f/2.2; 72dpi; 6.22MB
Peringkat 18
18. Judul Foto : LFN_Penampilan Atraksi Kai Api di Banjarmasin
– Bagus untuk foto malam dan menggunakan ponsel, obyek masih terlihat Tajam
– Gambar kurang tajam
– Sebenarnya sangat berpotensi nilai tinggi, apalagi ada eye contact dg. Fotografer. Sayang nggak dicropping, agar lebih fokus pada penarinya. Ekspresinya jadi kurang terlihat & kurang dramatis.
Catatan
1. Edited with Adobe Photoshop Lightroom
2. Taken with Asus X01BDA; f/1.8; ISO 1600; Exposure 1/13 sec; 240 dpi; White balance
manual; 3.16MB
Peringkat 19
19. Judul Foto: LFN_Semangat nelayan Palu dalam mencari rejeki ketika gempa
bumi…
– Menarik namun komposisi kurang pas
– Sangat menggambarkan kondisi Palu pasca gempa
– Cerita, angle, ide, elemen-elemen penguat tema cerita, momen, dan lightingnya bagus
banget. Langitnya ada overnya.
Catatan
1. Edited in Snapseed
2. Taken with Apple iPhone 6 f/2.2
Peringkat 20
20. Judul Foto: LFN_Pesona Naga yang Membara di Pulau Buton
– Akan lebih bagus sisakan satu merpati, karena ada tiang lampu yang mengganggu
(merusak) foto
– Gambar kurang tajam
– Momen bagus. Bisa dapat freeze burung. Coloring bagus. Ada sesuatu yang agak
dipaksakan, mungkin karena mengejar momen burung terbang. Persiapan pra fotografi dimatangkan.
Catatan
1. File exif tidak terdeteksi
2. 668KB
Peringkat 21
21. Judul Foto: LFN_Mentari Pagi di Hutan
– Ray of Lightnya asik, hangat dan sejuk hutan.. sayang ada obyek lampu di bagian atas, lebih
bagus jika dibuang (crop)
– Ray of Light nya sangat menarik, namun kurang menggambarkan momen apa yang sedang terjadi
– ROL bagus sekali. Lokasi bagus. Coba ke kanan dikit, atau hindari unsur-unsur buatan manusia yang mengurangi makna hutan. Kurangi eksposure / lighting.
Catatan
1. Taken with Samsung SM-A510F
2. f/1.9; Exposure 1/408 sec; ISO 40; Brigthness 6.48; 96dpi; 6.35MB
Peringkat 22
22. Judul Foto: LFN_SEA
– Komposisi kurang bagus
– Komposisi bagian foreground terlalu dominan
– Secara ide bagus, pintar. Bebatuan lumut itu bagaikan gelombang laut (sea). Proporsi
komposisi laut sebenarnya dg “lautan” batu bagus.
Catatan
1. Data exif tidak terdeteksi
2. 211KB
Peringkat 23
23. Judul Foto: LFN_Kawah Indah Gunung Gede
– Kurang terlihat kawahnya
– Fotonya bagus, namun terlalu umum dan kurang menggambarkan momen tertentu
– Alamnya memang sudah indah. Momen sudah bagus, ada awan di antara deretan gunung. Anglenya kurang ke kanan & maju.
Catatan
1. Edited with Adobe Photoshop Lightroom
2. Taken with Xiaomi Redmi S2; f/2.2; Exposure 1/200 sec; 96 dpi; 5.3MB
Peringkat 24
24. Judul Foto: LFN_Deburan Ombak Tepi Karang
– Komposisi kurang bagus, untuk warna sudah bagus
– Timing pengambilan gambar yang sangat tepat, ketika deburan ombak menabrak karang
– Ini kejadian alamnya yang membantu bagusnya foto. Secara fotografi kurang, hanya seperti foto wisatawan biasa. Coba lebih dekat, hindari banyak orang. Cukup 1-2 orang berdiri di dekatnya. Eksplorasi angle.
Catatan
1. Data exif tidak terdeteksi
2. 96 dpi; Bit depth 24; 2.67MB
Peringkat 25
25. Judul Foto: LFN_Pulang dan Akan Kembali
– Kurang tersampaikan maksudnya
– Fotonya bagus, namun terlalu umum dan kurang menggambarkan momen tertentu
– Perfect tema, story, perspektif, siluet lighting, teknik. Tambah pantulan logamnya, keren. Coba crop format 3:2 saja, lebih dapet dramatisnya.
Catatan
1. Edited in Adobe Photoshop CS6
2. Taken with Xiaomi Redmi Note 5A; f/2.2; exposure 1/1250 sec; ISO 100; Focal length 4
mm; 1.32MB
Peringkat 26
26. Judul Foto: LFN_Borjuis Proletar
– Bagus, bercerita
– Komposisi Juxtaposition antara seorang anak yang sedang belajar menggambar dan latar belakang mall, yang notabene nya tempat yang lebih menyenangkan bagi anak-anak
– Lightingnya sangat membantu fokus POI-nya dan pas. Secara human interest bagus, hanya secara judul agak terlalu subjektif. Hindari judgement brand secara langsung. Saya tidak terlalu paham, itu kegiatan yang diadakan mall apa bukan.
Catatan
1. Edited in VSCO
2. Taken with Oppo A5S; f/2.2; ISO 76; 96dpi; White balance auto
Peringkat 27
27. Judul Foto: LFN_Budayakan Literasi
– Komposisinya terlalu penuh dan sedikit over di pipi obyek laki-laki
– Posisi duduk anak-anak melawan arah cahaya matahari (bakclight), namun bagian wajah tetap terang karena terbantu oleh cahaya refleksi dari bukunya.
– Lumayan secara momen. Story dapet, coba eksplorasi gaya dan angle lebih banyak. Candid lebih bagus, biar natural.
Catatan
1. Data exif tidak terdeteksi
2. Focal length 35mm; 404KB
Peringkat 28
28. Judul Foto: LFN_Siluet
– Siluetnya kurang kuat, komposisi kurang pas
– Pemilihan warna kurang hangat, kurang menggambarkan kondisi sunset. Supaya lebih dramatis
– Secara tampilan lumayan bagus. Tapi secara judul, nggak merepresentasikan sebuah momen sesuai ketentuan, jadi kurang greget. Padahal bisa jadi story, misalnya kisah “pulang bersamamu dalam senja"”.
Catatan
1. Processed with VSCO with preset
2. Taken with Samsung SM-J730G; ISO 40; f/1.7; 96dpi; 4.39MB
Peringkat 29
29. Judul Foto : LFN_ Bahagia Dibalik Tsunami
– Kurang menampilkan element “tsunaminya”
– Momen sudah baik, tapi secara teknis masih kurang. Garis horizontal miring
– Kurang dapet maksudnya. Bisa dikasih simbol, signage, background, atau apapun yang menjadi bukti tsunami. Di mana lokasinya, & anglenya kurang.
Catatan
1. Data exif tidak terdeteksi
2. 35 focal length; 4.78MB
Peringkat 30
30. Judul Foto: LFN_Negri di Atas Awan
– Foto buram meskipun suasananya bagus
– Gambar buram
– Punya potensi bagus, sayang sekali over editing.
Catatan
1. Data Exif tidak terdeteksi
2. 981KB